Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Minggu, 04 Desember 2011

Pernak-pernik Unik Busana Muslim


baju muslimMelihat pesatnya pengguna baju muslim di Indonesia, maka tak heran jika perkembangan fashion muslim di Indonesia juga mengalami peningkatan yang sama pesatnya.
Jika di awal tahun 90an penggunaan baju muslim hanya sebatas di hari-hari raya keagamaan dan pada saat taklim saja, saat ini seiring bertambahnya pengguna jilbab, penggunaan baju muslim pun seakan sudah menjadi keseharian masyarakat wanita di Indonesia.
Jika dulu baju muslim identik dengan baju yang tidak “up to date,” saat ini banyak produsen baju muslim yang berusaha untuk memenuhi semua kebutuhan konsumennya dengan membuat beragam model baju muslim yang sesuai dengan perkembangan jaman. Kian hari kian banyak baju muslim dengan model trendi namun syari’e yang dapat menjadi pilihan wanita muslim Indonesia.
Detail yang ditawarkan para produsen pun makin beragam. Dimulai dari potongan sederhana tanpa ornamen untuk baju sehari-hari, penggunaan pita dan bordir untuk baju muslim semi formal, hingga baju muslim berbentuk gaun dengan taburan payet dan border untuk keperluan pesta.
Kendati kita sebagai muslimah Indonesia sudah dimanjakan oleh begitu banyaknya baju muslim yang modern dan cantik, namun ada beberapa hal yang tetap harus kita perhatikan dalam pemilihan baju muslim, baik untuk sehari-hari maupun untuk pesta.

Hal-Hal yang Harus di Perhatikan dalam Memilih Baju Muslim

SYARI’E
Pastikan baju muslim yang Anda pilih sesuai aturan Islam; baju yang tidak ketat, tidak transparan, dan pastinya menutup aurat. Usahakan agar Anda mempertimbangkan paling tidak ketiga aspek ini setiap kali memilih busana muslim. Jangan sampai Anda berusaha mengikuti tren namun tidak memerhatikan ketiga aspek dasar ini.
SESUAI DENGAN KONDISI
Pada saat Anda memilih baju muslim, pastikan baju yang Anda pilih sesuai dengan peruntukannya. Jika Anda memilih baju muslim untuk keperluan sehari-hari, maka pilih baju dengan penggunaan bahan yang ringan semisal katun ataupun kaos. Untuk baju muslim yang akan dipergunakan pada saat pesta, agar tampil lebih istimewa lagi, Anda dapat memilih baju muslim dengan bahan dasar satin, sutra, ataupun taffeta.
PADU PADAN
Agar Anda dapat tampil istimewa setiap harinya, pilih baju muslim yang dapat dipadupadankan untuk setiap penggunaannya. Hal ini juga dapat menyiasati agar Anda selalu tampil beda setiap saat.
Baju muslim yang mudah untuk dipadupadankan adalah tunik. Tunik, atau atasan yang biasanya berbentuk semi kemeja dengan ciri khas agak longgar ini mudah untuk dipadupadankan dengan celana berpotongan longgar ataupun rok.
JILBAB
Hal yang terpenting dalam padanan baju muslim adalah jilbab. Selain sebagai syarat utama penggunaan baju muslim, jilbab juga dapat dijadikan pelengkap asesoris yang dapat mempercantik tampilan Anda. Pilih motif jilbab yang sesuai dengan karakter Anda, lalu padu padankan dengan scarf atau jilbab dengan motif yang lebih kontras agar dapat tampilan yang lebih menarik lagi.
Karena kita tinggal di daerah tropis, pilih jilbab atau scarf dari bahan yang nyaman, seperti katun ataupun polyester. Dan bagi Anda yang beraktivitas tinggi, Anda dapat mengenakan jilbab model bergo agar mobilitas Anda tidak terganggu.
 SESUAIKAN DENGAN UKURAN DAN BENTUK TUBUH
Dengan tidak meninggalkan konsep sesuai syari’e, kita harus menyesuaikan model baju yang kita pilih dengan bentuk tubuh kita agar kita dapat menyamarkan kekurangan tubuh kita. Jika Anda memiliki tubuh yang cenderung kurus, pilih busana muslim yang memiliki banyak kerut dan aksen tumpuk. Selain itu, warna cerah juga dapat membuat ilusi tubuh lebih berisi. Sedangkan bagi Anda yang memiliki tubuh agak berisi, Anda sebaiknya memilih baju muslim yang berwarna gelap, dan menghindari aksen tumpuk agar tubuh Anda tidak tampak besar.
Namun disamping itu semua, hal yang terpenting adalah pilih baju muslim yang sesuai dengan karakter dan kepribadian kita. Kendati satu model sedang in namun jangan paksakan untuk membeli jika tidak sesuai dengan karakter dan kepribadian kita, agar kita pun nyaman dan terlihat cantik ketika mengenakan baju muslim.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar